SURAKARTA – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Danukusuman Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serda Tito, melaksanakan kunjungan komunikasi sosial (Komsos) kepada Satpam Pasar Harjodaksino.

Kunjungan ini dilakukan pada hari Senin, 24 November 2025, pukul 10.00 WIB, dengan menyambangi Saudara Sulistyo, Satpam yang bertugas di pasar tradisional Harjodaksino, Jalan Yos Sudarso No. 34, Kelurahan Danukusuman, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta.

Satpam: Mitra Penting Babinsa

Serda Tito menekankan bahwa personel Satpam atau Security merupakan mitra dan rekan kerja Babinsa di tengah masyarakat. Keberadaan mereka sangat dibutuhkan karena secara tidak langsung turut membantu tugas pokok Babinsa dalam mewujudkan situasi yang aman dan nyaman, meskipun fokus pengamanan hanya pada satu lokasi.

Dalam Komsos tersebut, Babinsa memberikan penekanan khusus mengenai pentingnya menjaga keamanan di lingkungan pasar.

Security harus tegas menegur dan menindak hal-hal kecil yang berpotensi menimbulkan permasalahan,” ujar Serda Tito.

Ia menambahkan bahwa kenyamanan pembeli adalah poin penting bagi penjaga pasar. Dengan terciptanya lingkungan yang aman, baik pembeli maupun pedagang akan merasa terlindungi. Kegiatan ini mempererat sinergi antara aparat keamanan dan petugas keamanan swakarsa dalam menciptakan suasana kondusif di pusat perekonomian masyarakat.

(HR 73)