Surakarta — Kamis, 11 Desember 2025 pukul 07.30 WIB, Babinsa Kelurahan Tipes Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serka Sarmin dan Serka Anjasmoro, menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan kegiatan Jalan Sehat yang digelar oleh SMAN 7 Surakarta.
Kegiatan tersebut menempuh rute Jl. Bhayangkara – Jl. Cokrabaskoro – Jl. Honggowongso – Jl. Moh. Yamin. Kehadiran Babinsa sebagai aparat kewilayahan merupakan bentuk pelayanan kepada instansi yang berada di wilayah binaan.
Pengamanan yang dilakukan Babinsa memberikan rasa aman dan nyaman kepada peserta, sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan kondusif.





Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.