Medan | Titahnews.com – Penyidik Polsek Medan Area berhasil mengidentifikasi pria yang ditemukan tewas usai melompat dari sebuah apartemen di Jalan Nikel, Kelurahan Sukaramai II, Kecamatan Medan Area.
Kapolsek Medan Area, Kompol Dwi Himawan Chandra, mengatakan bahwa korban diketahui bernama Alfiansyah, warga Jalan Rawa II, Kecamatan Medan Denai.
“Berdasarkan hasil identifikasi, identitas korban diketahui bernama Alfiansyah,” ujar Kompol Dwi, Selasa (6/1/2026).
Ia menjelaskan, hasil pemeriksaan tim forensik tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Korban dipastikan meninggal dunia akibat melompat dari lantai 15 apartemen tersebut.
“Pihak keluarga menolak dilakukan otopsi. Hingga kini, lokasi kejadian masih dipasang garis polisi. Sementara itu, pasangan korban masih menjalani pemeriksaan,” jelasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban datang ke apartemen bersama seorang teman perempuan. Diduga keduanya sempat terlibat cekcok sebelum akhirnya korban memilih melompat dan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Pihak kepolisian masih mendalami keterangan sejumlah saksi guna memastikan kronologi peristiwa secara utuh.
(wp-t)





Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.