Batam – Polresta Barelang melaksanakan Latihan Peningkatan Kemampuan (Latkatpuan) Fungsi Teknis Intelijen Keamanan (Intelkam) sebagai upaya meningkatkan profesionalisme serta pemahaman personel terhadap tugas pokok dan fungsi Intelkam dalam mendukung pelaksanaan tugas kepolisian.

Kegiatan yang digelar di Lapangan Apel Polresta Barelang, Selasa (06/01/2026), tersebut diikuti oleh jajaran pejabat utama dan personel Polresta Barelang.

Latkatpuan ini merupakan bagian dari pembinaan dan penguatan kapasitas sumber daya manusia Polri, khususnya pada fungsi intelijen keamanan, guna meningkatkan kesiapsiagaan personel dalam menghadapi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polresta Barelang.

Kegiatan dipimpin oleh Wakil Kepala Satuan Intelkam Polresta Barelang, AKP Buhedi Sinaga, S.H., selaku pemateri. Dalam penyampaiannya, ia menegaskan bahwa fungsi Intelkam memiliki peran strategis sebagai penyedia informasi yang akurat, valid, dan dapat dipertanggungjawabkan guna mendukung pengambilan kebijakan pimpinan.

“Intelijen keamanan berperan penting dalam upaya pencegahan melalui deteksi dini, sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat diantisipasi sebelum berkembang menjadi gangguan nyata,” jelas AKP Buhedi.

Ia juga memaparkan tugas pokok Intelkam Polri, meliputi kegiatan penyelidikan untuk mengumpulkan bahan keterangan terkait potensi ancaman, kegiatan pengamanan terhadap personel, materiil, kegiatan dan instalasi vital, serta kegiatan penggalangan guna membangun opini dan perilaku masyarakat yang mendukung terciptanya situasi aman dan kondusif.

Selain itu, fungsi Intelkam mencakup deteksi dini (early detection) untuk mengidentifikasi indikasi permasalahan sejak awal, serta peringatan dini (early warning) melalui penyampaian laporan kepada pimpinan agar langkah antisipasi dapat segera dilakukan.

Seluruh rangkaian Latkatpuan berlangsung dengan tertib dan lancar, serta mendapat antusiasme tinggi dari para peserta. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapan personel Polresta Barelang dalam menjalankan fungsi Intelkam secara profesional dan bertanggung jawab.

Latkatpuan Fungsi Teknis Intelkam Polresta Barelang ditutup setelah seluruh materi disampaikan, dengan harapan hasil kegiatan dapat diimplementasikan secara optimal dalam pelaksanaan tugas sehari-hari demi menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.

Humas Polresta Barelang