SURAKARTA – Babinsa Kratonan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serma Aris Setyo Utomo, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), Bapak Anton, pengepul es balok yang berlokasi di Jalan Veteran, Kelurahan Kratonan, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta, Jumat (16/01/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyempatkan waktu senggangnya untuk berdialog langsung dengan warga binaan guna mempererat hubungan serta mengetahui kondisi sosial dan ekonomi masyarakat di wilayah tugasnya.

Serma Aris menjelaskan bahwa sebagai aparat teritorial, Babinsa dituntut untuk mampu menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh lapisan masyarakat, termasuk para pelaku usaha. Melalui Komsos ini, Babinsa dapat mengetahui secara langsung kendala maupun potensi yang ada di wilayah binaan.

Bapak Anton menyampaikan bahwa kondisi cuaca yang tidak menentu akhir-akhir ini, dengan suhu panas disertai hujan yang tiba-tiba, menyebabkan permintaan es balok meningkat. Menurutnya, es balok lebih diminati dibandingkan es kristal karena daya tahannya lebih lama, terutama untuk kebutuhan warung makan, toko, hingga keperluan rumah tangga.

Menanggapi hal tersebut, Serma Aris memberikan masukan agar kualitas air yang digunakan dalam pembuatan es balok benar-benar dijaga. Mulai dari sumber air, tempat penyimpanan sebelum produksi, hingga proses penyimpanan es setelah siap dijual, semuanya harus memenuhi standar kebersihan agar menghasilkan es balok yang berkualitas.

“Selain menjaga kualitas produk, Pak Anton juga perlu memperluas jaringan dan menjalin relasi dengan para konsumen. Dengan begitu permintaan akan terus meningkat, semangat produksi bertambah, dan secara otomatis omset penjualan pun naik,” tegas Serma Aris.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung perekonomian masyarakat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah binaannya.

(Agus Kemplu)