Tolitoli – Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang pertanian, Koramil 1305-01/Baolan menurunkan personel Babinsa untuk mengawal pelaksanaan kegiatan perluasan lahan atau cetak sawah baru di Kecamatan Lampasio, Kabupaten Tolitoli. Penempatan personel ini bertujuan memastikan kegiatan berjalan lancar dan sesuai rencana.

Pada Selasa (28/10/2025), salah satu Babinsa, Kopda Muhajir, ditugaskan di lokasi cetak sawah untuk mengawasi jalannya pekerjaan perluasan lahan pertanian yang saat ini telah memasuki tahap pengerjaan dengan total luas mencapai 29 hektare. Program tersebut merupakan hasil kerja sama antara pemerintah dan TNI sebagai bagian dari upaya peningkatan ketahanan pangan daerah.

Dandim 1305/BT Letkol Inf Aryanto Rolando, S.I.P, menjelaskan bahwa pelaksanaan cetak sawah baru di Lampasio sejauh ini berjalan sesuai target. Ia menegaskan bahwa keterlibatan Babinsa di lapangan merupakan bentuk dukungan nyata TNI terhadap program strategis nasional di sektor pertanian.

Babinsa kami diturunkan untuk memastikan seluruh proses berjalan aman, tertib, dan sesuai rencana. Kami juga mendorong agar para petani segera memanfaatkan lahan yang sudah dibuka untuk ditanami padi,  ujar Dandim.

Ia menambahkan, keberhasilan program cetak sawah ini diharapkan dapat meningkatkan produksi pertanian sekaligus memperkuat ketahanan pangan di wilayah Tolitoli.

Ketahanan pangan adalah pondasi penting bagi ketahanan nasional. Karena itu, kami berharap sinergi antara pemerintah, TNI, dan para petani dapat terus terjalin dalam mewujudkan kedaulatan pangan bangsa, tutupnya.

(Mustajab)