Surakarta – Upaya mempererat hubungan dan menjaga kekompakan di wilayah binaan terus dilakukan oleh personel Tentara Nasional Indonesia (TNI). Kali ini, Babinsa Danukusuman Koramil 03/Serengan Kodim 0735 Surakarta, Serda Tito, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Bapak Suryo di Halaman Pasar Harjodaksino Danukusuman, Serengan, Kota Surakarta, pada Senin (03/11/2025) pukul 09.00 WIB.

Meningkatkan Hubungan Kerja dan Kekeluargaan

Serda Tito menjelaskan bahwa Komsos rutin ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan kerja yang baik dan mewujudkan kekompakan serta kekeluargaan dengan warga.

“Babinsa selalu bekerjasama dengan warga agar terjadi kekompakan dan kekeluargaan sehingga tidak ada lagi kesenjangan di dalam melaksanankan kegiatan sehari-hari,” tutur Serda Tito.

Fungsi Komsos sebagai Deteksi Dini

Kegiatan Komsos ini dinilai memiliki manfaat besar, tidak hanya untuk mempererat tali silaturahmi, tetapi juga untuk meningkatkan koordinasi dan membangun komunikasi yang efektif dengan masyarakat.

Melalui komunikasi langsung dengan warga, Babinsa dapat dengan cepat menyebarluaskan informasi yang masuk dan sebaliknya, lebih cepat mendapatkan informasi serta mengetahui permasalahan yang berkembang di tengah masyarakat. Hal ini penting dalam rangka deteksi dini terhadap potensi masalah keamanan dan ketertiban di wilayah binaan.

Serda Tito menutup pesannya dengan semangat dan harapan, “Tetap semangat salam sehat.”

(Hr 73)