Surakarta — Babinsa Kelurahan Tipes Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serka Sarmin bersama Serka Suryo Anjasmoro, melaksanakan kegiatan sambang wilayah binaan. Kali ini, sasaran sambang adalah juru parkir bernama Subandri yang bertugas di RM Soto Gading 2, Jalan Veteran No. 230, Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta, Sabtu (10/01/2026) pukul 08.00 WIB.
Serka Sarmin menjelaskan bahwa kegiatan sambang wilayah merupakan kewajiban Babinsa agar senantiasa berada di tengah-tengah masyarakat. Hal tersebut dilakukan guna menjaga stabilitas situasi serta kondisi keamanan di wilayah binaan.
“Kegiatan sambang ini menjadi sarana untuk menjalin hubungan yang baik antara aparat teritorial dengan masyarakat, termasuk para juru parkir, sehingga setiap informasi yang berkembang di wilayah dapat segera diketahui dan diantisipasi melalui temu cepat dan lapor cepat,” ujar Serka Sarmin.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga memberikan saran dan imbauan agar juru parkir selalu waspada serta menjaga ketertiban dan mematuhi aturan saat bertugas. Menurutnya, peran juru parkir sangat penting karena dipercaya oleh para pengendara untuk menjaga kendaraan mereka agar tetap aman dan nyaman.
“Jangan sampai lengah, karena kepercayaan masyarakat adalah tanggung jawab yang harus dijaga dengan baik,” tambahnya.
Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan tercipta komunikasi yang harmonis antara TNI dan masyarakat demi terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.
(Agus Kemplu)





Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.