Batam – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam menggelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati Hari Jadi Batam (HJB) ke-196 Tahun 2025. Kegiatan berlangsung pada Kamis (18/12/2025) pukul 10.00 WIB di Ruang Utama Kantor DPRD Kota Batam, Kelurahan Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota.

Rapat Paripurna Istimewa tersebut dihadiri sejumlah pejabat penting, di antaranya Anggota DPD RI Ir. H. Ria Saptarika, M.Eng., Wakil Gubernur Kepulauan Riau Nyanyang Haris Pratamura, S.E., M.Si., Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau H. Iman Sutiawan, S.E., Wali Kota Batam Dr. H. Amsakar Achmad, S.Sos., M.Si., Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Chandra, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam dan Provinsi Kepulauan Riau.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Zaenal Arifin, S.I.K., turut hadir sebagai bentuk dukungan Polri terhadap penyelenggaraan pemerintahan daerah sekaligus memperkuat sinergi lintas sektor dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Batam. Kehadiran Kapolresta Barelang mencerminkan komitmen Polri dalam mengawal agenda strategis daerah.

Rapat Paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Batam H. Muhammad Kamaluddin, S.Pd.I., didampingi para Wakil Ketua DPRD. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, tari persembahan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta pidato pembukaan Ketua DPRD Kota Batam. Seluruh rangkaian acara berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan.

Dalam sambutannya, Wali Kota Batam Dr. H. Amsakar Achmad, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa peringatan Hari Jadi Batam ke-196 bukan sekadar seremoni, melainkan momentum refleksi atas perjalanan pembangunan Kota Batam yang terus maju dan berkembang. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat dan DPRD untuk memperkuat semangat gotong royong demi mewujudkan Batam yang unggul, kompetitif, dan kondusif, baik di tingkat nasional maupun Asia Tenggara.

Sementara itu, Wakil Gubernur Kepulauan Riau Nyanyang Haris Pratamura menyampaikan ucapan selamat Hari Jadi Batam ke-196 dan berharap di bawah kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam saat ini, Kota Batam dapat tumbuh menjadi bandar dunia yang madani dan sejahtera. Ia juga mengapresiasi soliditas serta sinergi Forkopimda dalam mendukung pembangunan daerah.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan doa, pemotongan nasi besar sebagai simbol rasa syukur, foto bersama, serta penutupan oleh Ketua DPRD Kota Batam. Acara kemudian diakhiri dengan hiburan musik Melayu dan ramah tamah bersama seluruh tamu undangan.

Peringatan Hari Jadi Batam ke-196 melalui Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Batam ini menjadi momentum penting untuk mempererat kebersamaan, memperkuat sinergi antar unsur pemerintahan dan Forkopimda, serta meneguhkan komitmen bersama dalam menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan berkelanjutan. Polresta Barelang siap terus bersinergi mendukung terwujudnya Kota Batam yang aman, maju, dan berdaya saing di tingkat nasional maupun regional.