Batam – Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Chandra, secara resmi membuka Pelatihan Ikatan Pendeta Menetap Batam (IPMB) Tahun 2025 yang diikuti 150 pendeta dari berbagai gereja. Kegiatan berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (12/12/2025).
Dalam sambutannya, Li Claudia menyampaikan salam dari Wali Kota Batam Amsakar Achmad yang mendoakan para pendeta agar selalu diberi kekuatan dalam pelayanan kepada umat.
Ia menyebut pelatihan IPMB merupakan upaya penting untuk memperkuat pelayanan rohani, meningkatkan kapasitas pendeta, sekaligus memperkokoh nilai kasih dalam membina jemaat.
Li Claudia mengapresiasi IPMB atas perannya dalam mendukung pembangunan daerah melalui pembinaan umat, penguatan moral, dan kontribusi menjaga harmoni sosial di Batam.
Wawako juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Batam dalam menjaga toleransi dan kerukunan antarumat beragama, yang dianggap sebagai kekuatan utama bagi kemajuan dan kedamaian daerah.
Menutup sambutannya, Li Claudia menyampaikan ucapan selamat menyambut Natal kepada seluruh peserta, seraya berharap pelatihan membawa manfaat dan menguatkan pelayanan yang penuh integritas.





Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.